Untuk Anda yang sangat suka menambahkan saus tomat di makanan mungkin sudah banyak mengenal beberapa merk saus. Saus tomat memiliki rasa yang cenderung tidak pedas tidak seperti sambal. Karena adanya tambahan tomat membuat makanan yang Anda santap lebih menggugah selera.
Sudah banyak produsen saus tomat yang bisa Anda jumpai di pasaran bahkan dari merk merk terkenal. Tak jarang ada beberapa merk saus tomat yang memiliki rasa khas dan kualitas yang tiada dua nya. Nah, penasaran dengan merk-merk saus tomat tersebut?
Anda bisa melihatnya di Selera.id kali ini. Kami akan membahas beberapa rekomendasi merk saus tomat terbaik yang bisa Anda jadikan pilihan saat makan. Simah dibawah ini ulasannya!
Berikut ini kriteria yang kami gunakan untuk membuat list merk saus tomat terbaik:
- Popularitas
- Desain
- Ukuran
- Kemasan
- Bahan
Daftar isi:
1. Saus Tomat ABC
yang pertama kami rekomendasikan merk saus tomat dari merk ABC. Siapa yang tidak mengenal dengan merk ini? Bukankah sudah terkenal? ABC Saus Tomat ini diproses dengan cara alami sehingga mampu menghasilkan cita rasa khas saus tomat lokal yang nikmat. Produk ini didesain dengan tutup yang bisa dibuka-tutup dengan mudah sehingga praktis digunakan dan tidak perlu khawatir akan pecah!
Saus tomat dari ABC ini cocok disajikan sebagai saus pelengkap masakan atau untuk menemani cemilan favorit saat bersantai. Penggunaan bahan-bahan pilihan berkualitas membuat saus tomat ini mampu menembus pasar luar negeri sejak tahun 1980. Kini, produk ini menjadi salah satu saus tomat kebanggaan masyarakat Indonesia.
2. Kokita Saus Tomat (400 gr)
Selanjutnya ada dari produk lokal. Produk lokal andalan masyarakat Indonesia, Kokita, juga membuat saus tomat dari resep tradisional khas nusantara. Resep tradisional inilah yang mampu menghasilkan saus tomat yang enak dan berkualitas tinggi, serta memiliki rasa khas asli Indonesia.
Saus ini cocok sekali Anda gunakan untuk campuran nasi goreng, yang dipadu dengan sedikit potongan cabai sehingga asam dan pedasnya dapat menyatu menjadi sebuah sajian yang nikmat. Selain halal, saus tomat Kokita juga sudah mendapatkan sertifikat Hazard Analysis and Critical Control Points (HACCP) sebagai bukti bahwa produk ini aman dan layak dikonsumsi.
3. Cirio Passata Verace Sieved Tomatoes (700 gr)
Salah satu produsen saus pasta, Cirio, memproduksi passata (saus kental) Italia yang memiliki tekstur yang agak halus dengan rasa yang manis. Pembuatannya pun terbilang unik, sebab tomat yang digunakan dikupas dalam bentuk bulat, dan diolah melewati saringan penghalus sehingga saus yang dihasilkan memiliki tekstur yang kental dan konsisten pekat.
Pasta tomat dari Cirio ini cocok Anda gunakan sebagai bumbu pelengkap karena mampu meresap dengan baik bahkan ke celah-celah bahan makanan yang akan Anda olah. Tentu saja ini akan membuat Anda semakin lahap untuk menyantap makanan yang disajikan.
4. Muir Glen Organic Tomato Ketchup
Kali ini datang dari produk Muir Glen. Produk saus tomat dari muir glen ini mengolah sendiri tomat organik segar yang ditanam di daerah California sehingga menghasilkan saus tomat berkualitas tinggi. Rasa tomat yang lezat dan kaya dari produk ini menjadikannya sangat cocok untuk dihidangkan sebagai pendamping burger, french fries, atau makanan lain.
Tomat yang digunakan pada Muir Glen Organic Tomato Ketchup ini juga telah memiliki sertifikat USDA Organic dan bebas bahan kimia.Ditambah lagi, produknya terverifikasi bukan produk GMO sehingga sangat aman untuk dikonsumsi. Selain itu, untuk mendapatkan cita rasa yang tinggi, Muir glen juga menggunakan gula, garam, bawang, dan bahan organik lainnya. Baca juga: 10 Merk Saus Sambal Terbaik 2020
5. DOLMIO Extra Bolognese Pasta Sauce
Untuk Anda yang sangat suka membuat dan memakan pasta dengan menambahkan saus tomat. Maka Dengan menggunakan saus tomat dari Dolmio ini, Anda akan merasakan kemudahan dalam membuat pasta bolognese. Jadi, Anda tak perlu takut gagal atau rasanya kurang mantap.
Proses memasaknya pun hanya memerlukan waktu lima menit saja. Sangat tepat untuk Anda ingin menyiapkan makanan dengan cepat dan praktis! Sangat cocok nih untuk Anda yang tidak ingin ribet.
6. MasterFoods Tomato Sauce
Salah satu brand asal Australia, MasterFoods, memproduksi saus tomat dengan memanfaatkan tomat yang ranum berkat sinar matahari. Dipadukan dengan rempah-rempah pilihan, terciptalah rasa yang lezat. Produk yang tidak mengandung bahan berbahaya, seperti pewarna, perasa, maupun pengawet buatan ini tentu akan menjadi favorit setiap anggota keluarga.
Untuk menghasilkan saus tomat bercita rasa tinggi ini, MasterFoods menggunakan 76% tomat segar berkualitas, garam, gula, bawang, dan ekstrak rempah-rempah. Produk yang hadir dalam kemasan botol tipe squeeze ini cocok digunakan untuk segala jenis makanan. Mulai dari barbeque, hot dog, hamburger, hingga pendamping telur goreng pada sandwich, semua pas!
7. Sasa Saus Tomat
Dibuat dari tomat segar yang berkualitas, Sasa Saus Tomat juga merupakan salah satu saus tomat paling recommended yang banyak dicari oleh masyarakat Indonesia. Untuk Anda yang suka makanan berkuah seperti bakso, mie ayam dan soto, saus tomat dari Sasa ini bisa dijadikan pendamping terbaik.
Aroma tomatnya yang khas serta rasa manis dari rempah-rempah akan membuat makanan terasa lebih enak untuk disantap. Makanan apapun akan terasa nikmat dan membuat Anda berselera untuk makan. Yuk, masuk list belanja Anda.
8. Dua Belibis Saus Tomat (135 ml)
Berikutnya ada merk saus tomat dari Dua belibis. Tanpa terasa terlalu manis maupun asam, saus tomat dari Dua Belibis ini dapat digunakan sebagai pendamping terbaik untuk berbagai jenis hidangan, mulai dari makanan tradisional hingga internasional seperti pizza.
Seperti produk lain, saus tomat ini juga tersedia dalam kemasan saset, botol plastik hingga kaca yang muda ditemukan. Bukan hanya halal, saus tomat ini juga sudah terdaftar di BPOM dan HACCP. Jadi, aman untuk Anda konsumsi ya! Baca juga: Pilih mana: Saus Tomat vs Sambal?
9. Heinz Tomato Ketchup
Saus Tomat yang terakhir datang dari Heinz. Tomat yang matang secara alami di bawah sinar matahari merupakan salah satu unsur yang menjadikan produk ini memiliki rasa yang lezat dan unik. Selain itu, Heinz juga menjamin saus tomatnya bebas dari bahan pengawet, pewarna, pengental, dan perasa buatan sehingga aman untuk dikonsumsi.
Desain kemasan yang terbalik (upside down) membuatnya mudah digunakan tanpa perlu repot mengocok botol terlebih dahulu sebelum menuangkan isinya. Saus tomat ini juga merupakan produk vegan, tidak menggunakan minyak sawit maupun bahan yang mengandung gluten. Jadi, produk ini bisa menjadi pilihan bagi Anda yang memiliki alergi atau pertimbangan aturan makan lainnya.
Cara Membuat Saus Tomat
- Blender halus tomat dan bawang bombay. Rebus sebentar dalam panci hingga mendidih.
- Masukkan gula, margarin, garam dan penyedap rasa secukupnya. Masak sambil diaduk-aduk hingga mendidih.
- Masak saus tomat kurang lebih 45 menit atau hingga airnya berkurang dan jadi mengental. Jika masih ada yang bergerindil, hancurkan dengan spatula hingga saus tomat halus. Jika sudah, diamkan hingga suhu ruangan.
- Siapkan botol tertutup, simpan di dalamnya dan agar lebih tahan lama, masukkan ke kulkas. Siap deh, saus tomat homemade bisa dinikmati kapan saja.
Nah, itulah beberapa rekomendasi merk saus tomat terbaik yang bisa kami ulas untuk Anda. Dibanding membeli Anda juga bisa membuatnya sendiri dirumah. Karena pembuatannya cukup mudah untuk Anda lakukan,loh!
Semoga Bermanfaat