ElektronikTrends

Pilih Mana: Laptop Alienware atau Laptop ROG?

Kebutuhan bermain game memang tak bisa lepas dari kalangan muda, terlebih mereka yang memiliki tugas atau pekerjaan yang berat sehingga membutuhkan game untuk menghilangkan stress mereka. Inilah yang menjadi peluang bagi produsen laptop terkenal seperti Alienware dan ROG dalam memberikan kebutuhan tersebut.

Alienware dan ROG merupakan laptop gaming yang memiliki spesifikasi dan performa yang sangat mumpuni untuk kamu memainkan game yang berat sekalipun. Desain yang diberikan juga sangat menarik sehingga tidak mudah bosan.

Pada artikel ini akan membahas lebih dalam mengenai Alienware dan ROG sehingga bisa kamu jadikan perbandingan dalam memilih laptop gaming andalan kamu. Stay tune guys!

Laptop Alienware

Laptop Alienware merupakan suatu perusahaan perangkat keras komputer asal Amerika Serikat dan anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki oleh Dell, Inc. Alienware didirikan pada tahun 1996 oleh Nelson Gonzalez dan Alex Aguila. Laptop alienware ini juga terkenal dengan laptop untuk aktivitas bermain game, seorang gamers pasti tahu mengenai laptop ini.

Laptop alienware amat populer karena kinerjanya yang luar biasa dan design casingnya yang menawan. Seri notebook Alienware dari Dell memang diketahui sebagai salah satu brand notebook game berkualitas yang ada di pasaran. Terlebih brand ini juga sudah lama beredar di pasaran, sejak tahun 1996.

Perusahaan ini terutama merakit komponen pihak ketiga dalam desktop dan laptop dengan spesifikasi untuk game berkinerja tinggi. Produk ini juga mendukung aplikasi-aplikasi grafis yang intens seperti mengedit video, simulasi, dan editing audio.

Alienware juga membuat gaming peripheral komputer, seperti headset, mouse, keyboard dan monitor. Dengan desain yang sangat khas dan warna lampu yang bisa diatur.

Awalnya, Dell mempertahankan produk XPS, yang memiliki spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan Alienware. Sehingga XPS mempengaruhi penjualan Alienware. Sebab restrukturisasi perusahaan pada musim semi tahun 2008, merek XPS akhirnya di scale-down.

Pengembangan produk PC game merupakan bagian divisi game Dell, dengan Alienware jadi merk game utama Dell. Pada tanggal 2 Juni 2009, Alienware M17x diperkenalkan sebagai Alienware pertama/ bermerek Dell. Alienware saat ini menjadi produk premium dari Dell. Baca juga Pilih Mana: Lenovo Legion atau Asus ROG?

Kelebihan Laptop Alienware

  • Performa mumpuni, cocok untuk gaming
    Dengan prosesor Intel Core i7, laptop alienware memiliki kecepatan yang ciamik dengan RAM 8 GB sehingga tidak akan terjadi lag yang tidak diinginkan. Dari segi grafis tidak perlu diragukan, layar berukuran 14″ pada laptop ini sudah full HD dengan grafis NVIDIA Geforce dilengkapi dengan layar anti glare.
  • Pondasi laptop yang kokoh
    Laptop Alienware dari Dell dibuat dari bahan yang kokoh, bahkan tahan banting. Hampir semua laptop dibuat dari bahan logam. Karena bahan yang begitu kuat, laptop ini tentu tahan goncangan sekaligus memiliki tampilan yang classy dan elegan.
  • Desain yang menarik
    Selain bahan kokoh yang dipakai, laptop alienware juga memiliki tampilan desain yang menarik. Keyboard-nya yang besar sangat lega saat dipakai untuk gaming. Dengan ventilasi yang tertata rapi sehingga panas dari dalam langsung dapat dikeluarkan dengan baik. Selain itu pancaran warna atau backlit keyboard juga dapat diatur sesuai dengan keinginan konsumen.

Kekurangan Laptop Alienware

  • Bobot yang begitu berat
    Perihal ini sangat berbahaya bila menggendong tas + laptop Alienware dalam waktu waktu yang begitu lama sebab bisa menimbulkan beberapa penyakit.
  • Harganya super mahal
    Bayangkan saja, spesifikasi dari laptop Alienware M11X yang dijual sekitar Rp 11 jutaan sebenarnya tidak berbeda jauh dengan laptop standar berharga 5 jutaan. Walaupun secara performa, jelas terdapat perbedaan.
  • Sparepart masih langka di Indonesia
    Jika rusak, sulit mendapatkan spare part gantinya sebab barang ini merupakan benda mewah dan langka di Indonesia.

Rekomendasi Laptop Alienware

1. Alienware 15 FR-CTO14.D 4K
Laptop gaming yang cukup bertenaga ini mempunyai spesifikasi handal berupa processor Intel Core i7-6700HQ berkecepatan 2.6 sampai 3.5GHz, memori RAM berkapasitas 8 GB, hard disk berkapasitas 1 TB, dan mengusung pemakaian grafis berupa GTX 970M 3GB.

2. Alienware 15 FR-CTO8.D
Laptop yang juga mempunyai spesifikasi menarik ini didukung dengan dapur pacu handal berupa processor Intel Core i7-6820HK berkecepatan 2.7 sampai 3.6GHz, memori RAM berkapasitas 16 GB, harddisk berkapasitas 1 TB yang dikombinasikan dengan SSD berkapasitas 128 GB, dan mengusung pemakaian grafis berupa GTX 980M 4GB.

3. Alienware 15 FR-CTO23.D
Laptop yang juga mempunyai kemampuan tangguh untuk melibas berbagai game berat ini mempunyai spesifikasi yang cukup handal, dengan berbekal processor Intel Core i7-6700HQ berkecepatan 2.6 sampai 3.5GHz, memori RAM berkapasitas 8 GB, harddisk berkapasitas 1 TB, dan mengusung pemakaian grafis berupa GTX 1070 8GB.

Varian Laptop AlienwareHarga Per Oktober 2019
Alienware 15 FR-CTO14.D 4KRp 30.200.000,-
Alienware 15 FR-CTO8.DRp 26.540.000,-
Alienware 15 FR-CTO23.DRp 29.540.000,-

Laptop ROG

Republic of Gamers (ROG) merupakan suatu brand perangkat keras notebook khusus gaming dari ASUS, perusahaan berbasis di Taiwan yang memproduksi komponen komputer seperti papan induk, kartu grafis, dan notebook.

Setelah bertahun-tahun sejak berdirinya, ASUS bertujuan untuk menempatkan penekanan yang lebih besar pada PC Gaming. Proses ini menghasilkan atas pendirian Republic of Gamers pada tahun 2006, dibentuk untuk tujuan utama, yakni memberikan Perangkat keras yang paling hardcore dan inovatif untuk gamer benar-benar berdedikasi.

Lihat juga:  Pilih Mana: Headphone Shure atau Razer?

Sejak itu, upaya dari tim Republic of Gamers sudah menghasilkan aliran konstan teknologi PC game yang sudah menjadi legendaris di kalangan para penggemar karena performanya.

Republic of Gamers lebih dari sekadar Perangkat keras, ROG juga mengambil bagian aktif dalam komunitas game global, membantu mengembangkan industri game dengan mensponsori acara-acara seperti QuakeCon, BlizzCon dan DreamHack.

Media di seluruh dunia telah mengakui Republic of Gamers sebagai pemimpin dalam game PC, dengan banyaknya dari produk ROG yang sudah memenangkan penghargaan dan memperoleh umpan balik yang sangat positif dari pro hardware.

Kelebihan Laptop ROG

  • Anti panas
    Anti panas karena dilengkapi pendingin yang sanggup bekerja dengan sangat halus bahkan tidak mengeluarkan suara. Sistem pada kipas pendingin sudah dikonsep dengan amat baik supaya bisa menghilangkan panas pada laptop secara efisien.
  • Desain menarik
    Desain yang unik dan terlihat sangar. Bahkan bentuk ROG ada yang terinspirasi dari iron man dan pesawat tempur.
  • Performa mumpuni
    Memakai hardware generasi terbaru yang terbaik dikelasnya. Sehingga performa yang dihasilkan amat baik dan kencang. Jadi mau game seberat apapun akan berjalan lancar kala kamu memakai laptop ROG ini.

Kekurangan Laptop ROG

  • Harga mahal
    Harga yang mahal untuk kalangan menengah ke bawah. ROG memang didesain untuk kalangan menengah ke atas, sebab itulah dijual dengan harga yang mahal. Tetapi percayalah, ada harga ada kualitas.
  • Sulit untuk mencari tas yang sesuai dengan ROG
    Sulit mencari tas yang pas buat ROG karena terdapat tambahan buat 2 kipas di belakang. Untuk itu kamu harus mencari tas berukuran besar dan sesuai agar laptop ROG kamus senantiasa aman dan terjaga dengan baik.
  • Bahan laptop terbuat dari plastik
    Bahan laptop ROG terbuat dari plastik yang tentunya tidak tahan banting. Namun yang menjadi keunggulan di baliknya adalah kamu tidak akan merasakan daya arus ketika sedang charge sehingga tetap nyaman saat memainkannya.

Rekomendasi Laptop ROG

1. Asus ROG GL752VW
Asus ROG yang satu ini membawa desain dan ukuran yang luas sebesar 415 x 273,8 x 38,1 mm, merupakan varian dengan ukuran yang besar banget untuk ukuran laptop gaming. Hadir dalam urusan dapur pacu Prosesor Intel Core i7 6700HQ dan kartu grafis Nvidia GeForce GTX 960M, laptop ini bisa jadi opsi terbaik untuk laptop gaming.

2. Asus ROG G551VW
Mencatatkan resolusi 4K Asus ROG G551VW diklaim mempunyai resolusi paling cerah dan“ jernih” untuk bisa memanjakan para gamer. Dengan resolusi cerah tersebut tentu gamer betah berlama-lama berada di depan laptop. Spesifikasi yang dibawa berada pada Prosesor Intel Core i7-6700HQ dan RAM DDR4 8 GB, dan diklaim sanggup membawa kemampuan multitasking dengan kualitas tinggi.

3. Asus ROG GL502VT
Sama seperti varian Asus ROG lainnya dimensinya yang luas dan berat 2,2 kg termasuk kedalam golongan laptop gaming yang mempunyai badan tipis serta ringan. Bagian layar disusupi ukuran 15,6 inci serta resolusi 1920 x 1080 piksel. Kemampuan grafis jangan ragu sebab dilengkapi dengan Nvidia GeForce dengan RAM 6GB, yang dapat menjamin semua game kelas dewa! bisa berjalan melesat secepat jalan tol dengan sistem pendingin Hyper Cool Duo.

Varian Laptop ROGHarga Per Oktober 2019
Asus ROG GL752VWRp 18.500.000,-
Asus ROG G551VWRp 23.540.000,-
Asus ROG GL502VTRp 32.820.000,-

Pilih Mana: Laptop Alienware atau Laptop ROG?

Laptop AlienwareLaptop ROG
Kelebihan - Performa mumpuni, cocok untuk gaming - Pondasi laptop yang kokoh - Desain yang menarik - Anti panas - Desain menarik - Performa mumpuni
Kekurangan- Bobot yang begitu berat - Harganya super mahal - Sparepart masih langka di Indonesia - Harga mahal - Sulit untuk mencari tas yang sesuai dengan ROG - Bahan laptop terbuat dari plastik

Kesimpulan

Setelah kita bahas mengenai Alienware dan ROG diatas tadi, bisa disimpulkan bahwa kedua merek laptop gaming ini sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Untuk itu kamu bisa pilih laptop gaming idaman kamu sesuai dengan kebutuhan dan selera kamu ya guys. Kalau selera sih lebih milih ROG karena memiliki performa yang lebih tangguh dan desain yang lebih menarik. Semoga bermanfaat.

Kamu pilih yang mana? Vote sekarang dan lihat hasil survey yang jadi selera pembaca lainnya:

Laptop Alienware vs Laptop ROG

VS