Perilisan berbagai macam model mobil terbaru belakangan ini tampaknya membuat pasar otomotif tanah air langsung ramai. Salah satunya, pada segmen LMPV maupun LSUV. Dan yang menjadi beberapa perbincangan yaitu dari Mitsubishi Xpander dan Terios, yang menjadi pesaing ketat saat ini. Pada artikel ini akan kita bahas kedua mobil tersebut dari segi mesin dan fiturnya agar dapat kita lihat perbandingannya.
Daftar isi:
Mitsubishi Xpander
PT Mitsubishi Motors resmi merilis Mitsubishi Xpander versi produksi sebagai Small MPV terbarunya Tentu saja, seperti dengan yang sudah dikabarkan oleh banyak pihak, Small MPV bergaya SUV bernama Mitsubishi Xpander.
Di bagian lain, yang cukup menarik bahwa MPV Mitsubishi Xpander ini akan diproduksi secara masal di pabrik lokal, yaitu berlokasi di Cikarang, Jawa Barat. Tentu saja, hal tersebut menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi PT MMKSI mengingat telah dipercaya sebagai pabrik pertama untuk memproduksi Small MPV bertajuk Mitsubishi Xpander ini. Baca juga Pilih Mana: Rush atau Terios?
Mesin Mitsubishi Xpander
Mitsubishi Xpander ini akan didukung dengan mesin tipe Mitsubishi Innovative Valve Timing Electronic Control (MIVEC) berteknologi 4A91 DOHC yang punya kapasitas kubikasi hingga 1.5 liter dengan 16 katup. Tentu saja, dengan bekalan teknologi dan kapasitas mesin yang dibawanya tersebut dipastikan akan menjadikan Mitsubishi Xpander ini memiliki performa yang kian gagah.
Tak hanya itu saja, bagian mesin yang diangkat mobil keluarga yang begitu futuristik ini juga akan dilengkapi dengan teknologi Front Wheel Drive System yang akan membuatnya lebih bertenaga.
Mitsubishi Xpander ini nantinya akan dipasarkan melalui dua pilihan sistem transmisi, yaitu manual dengan 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan. Menariknya, hasilkan dari kinerja tersebut membuat Small MPV buatan Mitsubishi ini sanggup memberikan tenaga maksimal hingga 104 Ps pada putaran ke 6000 rpm dan mampu mencapai titik torsi maksimal hingga 141 Nm setiap putaran ke 4000 rpm.
Fitur Mitsubishi Xpander
Fitur hiburan pada Mitsubishi Xpander di head unit pada bagian interior yang sudah dilengkapi dengan layar sentuh lebar, sistem navigasi yang saling terintegrasi, koneksi jarak dekat serta fitur hiburan lain seperti player musik yang siap memberikan kenyamanan kepada para penumpang ketika berada pada ruang kabin.
Untuk memberikan kualitas pengereman Mitsubishi Xpander yang handal, Mitsubishi uga akan melengkapinya dengan rem berteknologi ABS, EBD, dan BA yang siap mendukung kebutuhan pengemudi dalam mengendalikan kecepatan mobil secara maksimal dan mudah serta mencegah terjadinya ban terselip sehingga tingkat kecelakaan pun dapat di minimalisir.
Mitsubishi Xpander ini juga akan dibekali dengan fitur keselamatan berupa Front SRS Airbags pada ruang interiornya sebagai perlindungan kepada pengemudi dan penumpang depan ketika terjadi kecelakaan.
Terios
Terios juga telah diperkenalkan dengan model yang begitu sporty dan terkesan lebih kekinian. Begitu juga dengan harganya pun juga kini telah resmi dirilis., Daihatsu pun juga telah menurunkan harga jual SUV buatannya tersebut dibandingkan versi awalnya. Tentu saja, hal tersebut menjadi strategi dari pihak pabrikan untuk menarik para konsumen.
Sehingga tak ayal perubahan total pun diterapkan pada Terios tersebut dengan mengedepankan gaya SUV modern yang kekinian. Di sisi lain, tampilan baru yang dibawanya ini pun membuatnya tampil semakin segar dengan desain yang sangat berbeda dari varian sebelumnya
Mesin Terios
Terios model terbaru ini. Mengadakan pembaruan pada SUV model ini, pada mesin pacu dari mobil ini akan mengandalkan tipe 2NR-VE 1.500cc, 4-silinder segaris DOHC dengan teknologi Dual VVT-i yang menjanjikan performa optimal dengan penggunaan bahan bakar yang lebih efisien. Selain itu, teknologi mesin yang digunakan oleh Terios tersebut mengaku akan memberikan power maksimal hingga 104 PS di putaran 6.000 rpm dan torsi 136 Nm pada putaran 4.200 rpm.
Dengan demikian maka tidak heran jika mesin ini menjadi salah satu keunggulan yang cukup diandalkan untuk bersaing dengan para kompetitornya. Apalagi, meskipun hanya ditawarkan dalam satu varian mesin, namun dengan kemampuan yang dibawanya tersebut mobil ini sudah cukup bisa diandalkan.
Fitur Terios
Fitur yang diberikan pada spesifikasi Terios. Pertama, yaitu fitur rem ABS yang akan memberikan kualitas pengereman lebih canggih dan sempurna. Sehingga, tingkat kecelakaan pun bisa diminimalisir. Selain itu, Dual SRS Airbag yang dipastikan akan menjadi pelindung para penumpang ketika terjadi tabrakan maupun benturan keras.
Di samping itu, tidak lupa juga pada mobil bernama Terios ini juga dipasangkan 2 DIN Touchscreen yang menampilkan beberapa sistem hiburan seperti DVD, USB, Aux In, Tuner, dan Mirroring serta Rear Parking Camera.
Bahkan, jok berbahan kulit dengan ruang kabin yang luas pun menjadikan mobil SUV bernama Daihatsu Terios ini akan lebih menjamin kenyamanan kepada para penumpangnya. Sehingga memang dapat disimpulkan jika model terbarunya ini akan memiliki kabin yang lebih luas dan nyaman untuk para penumpangnya.
Tentu saja, dengan keunggulan pada fitur-fitur yang diusung spesifikasi Daihatsu Terios terbaru ini akan membuatnya semakin dilirik para calon konsumennya yang semakin menyebar.
Pilih Mana: Mitsubishi Xpander atau Daihatsu Terios?
Mitsubishi Xpander Terios Kelebihan
- Desain yang stylish
- Kabin dan bagasi yang luas
- Irit bahan bakar - Memiliki performa yang cukup bagus
- Fitur keamanan yang cukup lengkap
- Memiliki kabin yang cukup lega Kekurangan
- AC belum digital
- Rem belakang tidak terlalu cakram - Ruang kaki penumpang belakang sempit
- Belum ada Audio Switch pada bagian setir
Kesimpulan
Dari artikel di atas dapat kita simpulkan bahwa kedua mobil tersebut punya keunggulannya masing-masing. Dan kedua mobil ini berbeda dari segmen pasar meski di lapangan sama-sama digunakan sebagai mobil keluarga. Mitsubishi Xpander memang harus diacungi jempol, sebuah terobosan di kelas MPV bawah, baik secara bentuk maupun fitur. Terutama untuk varian atas. Tidak kalah dengan juga Terios. Terios juga masih tetap yang paling di incar di kelasnya. Jadi dapat kalian pilih sesuai dengan kebutuhan kalian ya.