Aplikasi

Pilih Mana: Ruangguru atau Zenius?

Saat ini, pertumbuhan bidang usaha berbasis digital dapat dikatakan sangat pesat. Bukan hanya dalam usaha jual beli barang, namun ada pula startup lokal yang bergerak dalam bidang pendidikan. Ya, di antara startup buatan anak bangsa yang berkecimpung dalam ranah pendidikan ini adalah Ruangguru dan Zenius. Lantas apa perbedaan antar keduanya? Yang manakah yang lebih baik, Ruangguru atau Zenius?

Ruangguru dan Zenius merupakan layanan les privat online yang dapat membantu pelajar untuk belajar via online. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing yang bisa dijadikan sebagai acuan untuk Anda memilih yang terbaik. Agar lebih jelas, Anda bisa menyimak artikel berikut ini hingga selesai. Baca juga Pilih Mana: Indihome atau First Media?

Ruangguru

Ruangguru diluncurkan pada tahun 2014 yang bertujuan untuk menargetkan murid, guru, orang tua, pemerintah, serta institusi pendidikan dalam memberikan sistem tata kelola pembelajaran atau learning management system. Dengan adanya Ruangguru, Anda bisa belajar lebih mudah dan menyenangkan hanya melalui gadget tanpa harus keluar rumah lagi.

Kelebihan Ruangguru

Berikut beberapa kelebihan Ruangguru yang perlu diketahui:

  • Memiliki 5 Produk Unggulan

Kelebihan Ruangguru yang pertama adalah memiliki 5 produk unggulan yakni ruang belajar (video belajar dan latihan soal), ruangguru digital boot camp (belajar dengan grup online se-Indonesia), ruang les (panggil guru privat ke rumah), ruang les online (chat dengan guru online), dan ruang uji (ratusan latihan soal).

  • Adanya Tutor Standby

Kelebihan lain dari Ruangguru adalah adanya tutor standby yang memudahkan pelajar dalam bertanya materi kapan saja dan dimana saja. Bedanya saat mengikuti bimbel offline, pelajar perlu menunggu sampai jadwal kelas berlangsung, namun di Ruangguru, pelajar bisa bertanya PR melalui ruang les online kapanpun.

  • Visual Lebih Menyenangkan

Terkadang belajar bisa membosankan jika digeluti dalam waktu lama. Oleh karena itu, Ruangguru memberikan tampilan atau visual yang menyenangkan dan lebih berwarna-warni dibandingkan Zenius. Meski papan tulis putih masih ada, namun Anda juga akan melihat ekspresi wajah guru asli dan terkadang muncul animasi menarik yang mengusir kebosanan.

Kekurangan Ruangguru

Berikut beberapa kekurangan Ruangguru yang perlu diketahui:

  • Harga Lebih Mahal

Kekurangan pertama dari Ruangguru adalah harga yang ditawarkannya lebih mahal dari Zenius. Meskipun lebih mahal, Ruangguru mampu menyediakan solusi belajar yang memudahkan para siswa untuk berlangganan. Karena itu, Ruangguru menawarkan suatu program cicilan kepada siapa saja yang ingin menonton semua materi video di ruang belajar.

  • Belum Banyak yang Tahu

Zenius telah berdiri selama 11 tahun, sedangkan Ruangguru yang baru berdiri selama 4 tahun sehingga belum begitu banyak yang tahu. Apalagi agen sales yang bertugas sebagai pemasaran Ruangguru belum tersebar luas di kalangan siswa maupun masyarakat.

  • Ukuran Aplikasi Lumayan Besar

Bagi Anda yang ingin menghemat memori smartphone, mungkin akan berpikir dua kali untuk mengunduh Ruangguru karena ukuran aplikasi ini lumayan besar sehingga cukup memakan tempat memori. Hal ini mungkin dikarenakan dalam Ruangguru terdapat banyak visual font berwarna dan juga animasi menarik.

Kelebihan RuangguruKekurangan Ruangguru
- Memiliki 5 produk unggulan- Harga lebih mahal
- Adanya tutor standby- Belum banyak yang tahu
- Visual lebih menyenangkan- Ukuran aplikasi lumayan besar

Zenius

Zenius adalah sebuah website yang berdiri pada tanggal 7 Juli 2007 yang menyediakan ribuan video dari tiap mata pelajaran dan pembahasan soal materi lengkap dari jenjang SD hingga SMA, Ujian Nasional, SBMPTN, dan Ujian Masuk berbagai PTN. Jika dilihat sekilas, Zenius hampir mirip dengan Ruangguru namun ia memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.

Lihat juga:  Pilih Mana: Imo atau LINE?

Kelebihan Zenius

Berikut ini kelebihan Zenius yang perlu diketahui:

  • Harga Lebih Terjangkau

Apabila dilihat dari segi harga, Zenius terbukti lebih terjangkau dibandingkan Ruangguru. Harga untuk berlangganan dan mendapat akses penuh menonton materi video dan pembahasan soal di Zenius berkisar Rp 165.000 hingga Rp 440.000. Perbedaan selisih harga antara Zenius dan Ruangguru bisa mencapai 100 ribu hingga 300 ribu Rupiah.

  • Kelengkapan Materi Super Lengkap

Soal kelengkapan materi, Zenius sudah pasti belum bisa tertandingi oleh Ruangguru karena sudah 11 tahun berlalu-lalang di bidang ini. Dari materi SD hingga ujian masuk PTN semuanya tersedia secara lengkap. Anda pun bebas memilih mulai dari format per topic atau langsung satu paket jenjang.

  • Lebih Populer

Karena sudah berdiri lebih dari 10 tahun, Zenius sudah banyak dikenal oleh kalangan pelajar maupun masyarakat Indonesia pada umumnya. Zenius juga mempunyai keunggulan berupa layanan e-book latihan soal yang bisa mempermudah pelajar dalam menghadapi ujian. E-book ini pun hanya tinggal di download saja.

Kekurangan Zenius

Berikut kekurangan Zenius yang perlu diketahui:

  • Masih Berupa Website

Berbeda dengan Ruangguru yang tersedia dalam aplikasi sehingga Anda bisa mengunduh melalui smartphone, Zenius hanya bisa diakses melalui PC (Personal Computer) atau laptop. Video belajar yang disediakan juga masih berbentuk format PC sehingga tidak nyaman jika dilihat menggunakan layar gadget. Hal ini membuat Zenius kurang gadget-friendly.

  • Tidak Ada Guru Standby

Mungkin karena diakses melalui PC atau laptop, Zenius tidak menyediakan guru atau tutor yang standby untuk menjawab pertanyaan para murid. Suara dalam video juga terkadang kurang jelas sehingga saat sesi belajar, siswa sering bingung. Latihan soal disediakan dalam bentuk pdf dan harus di download terlebih dahulu.

  • Video Sering Membosankan

Meski kelengkapan materi sangat lengkap, video dalam Zenius sering membuat siswa bosan karena di dalamnya hanya tulisan demi tulisan saja sehingga kurang eye-catching. Tidak seperti Ruangguru yang menyediakan font warna dan animasi menarik demi mengurangi kebosanan. Terkadang pelanggan juga mengeluhkan jika website Zenius kurang update.

Kelebihan ZeniusKekurangan Zenius
- Harga lebih terjangkau- Masih berupa website
- Kelengkapan materi super lengkap- Tidak ada guru standby
- Lebih populer- Belum ada NFC

Pilih Mana: Ruangguru atau Zenius?

Di atas telah dijelaskan mengenai perbedaan antara Ruangguru dan Zenius. Untuk lebih jelasnya, kami telah merangkum perbedaan tersebut pada tabel di bawah ini:

RuangguruZenius
- Harga lebih mahal- Harga lebih terjangkau
- Ada tutor standby- Tidak ada tutor standby
- Tersedia dalam aplikasi smartphone- Hanya tersedia dalam bentuk website

Kesimpulan

Dari penjelasan mengenai Ruangguru dan Zenius di atas, dapat kita lihat bahwa keduanya sama-sama memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Namun kami lebih menyarankan Ruangguru karena telah tersedia dalam bentuk gadget sehingga Anda bisa mengaksesnya kapanpun dan dimanapun.

Kamu pilih yang mana? Vote sekarang dan lihat hasil survey yang jadi selera pembaca lainnya:

Ruangguru vs Zenius

VS